Peraturan Final BNPCHS
  1. Babak final akan berlangsung secara online melalui alamat web yang sama dengan babak penyisihan.
  2. Akun yang Anda gunakan berbeda dengan yang Anda gunakan pada babak penyisihan. Akun babak final akan dikirim via email selambat-lambatnya pada akhir hari Kamis, 14 Oktober 2021. Apabila Anda masih belum mendapatkan akun, mohon untuk lapor ke panitia secepatnya via IG @binusjollybee.
  3. Peserta akan diberikan 8 hingga 12 soal pemrograman dengan durasi perlombaan selama 300 menit (5 jam).
  4. Terdapat sistem proctoring melalui zoom yang wajib diikuti oleh peserta:
    • Setiap peserta akan dibagikan kedalam 25 link zoom. Dikarenakan total peserta final adalah 50, maka 1 link zoom akan terdiri dari 1 Proctor dan 2 Finalist. Info link zoom akan diberikan sebelum hari H Final.
    • Setiap peserta diwajibkan menggunakan
      • 1 kamera yang dihadapkan ke sisi peserta dari posisi belakang, dan
      • 1 kamera yang dihadapakan ke sisi peserta dari depan.
      • Adapun sketsa posisi kamera dapat dilihat pada gambar berikut:
    • Peserta dapat menggunakan webcam, smartphone, dan alat perekam video lainnya sebagai kamera.
    • Peserta dilarang untuk menggunakan virtual background.
    • Peserta diwajibkan untuk menyalakan mikrofon sepanjang babak final berlangsung.
    • Dimohon agar peserta tidak mengganggu peserta lain. Tindakan yang dirasa mengganggu peserta lain secara sengaja dapat didiskualifikasi dari lomba. Peserta diperkenankan untuk mute speaker jika dibutuhkan.
    • Peserta diwajibkan berada dalam zoom proctoring dan terlihat dalam kamera sepanjang keseluruhan kompetisi, kecuali mendapatkan ijin khusus dari panitia.
  5. Tersedia scoreboard yang bersifat publik dan dapat diakses oleh peserta.
  6. Scoreboard tidak akan diupdate (frozen) mulai dari menit ke-241 (60 menit menjelang akhir kontes). Peserta tetap dapat mengirimkan jawaban, dan respon dari grader tetap akan diberikan, namun hasilnya tidak akan ditampilkan di scoreboard.
  7. Peserta diperbolehkan untuk mencari referensi, baik dari buku fisik, buku elektronik, maupun internet. Dimohon untuk tidak mengumpulkan program secara mentah dari referensi yang Anda rujuk, karena merupakan bentuk plagiarisme.
  8. Selama kontes berlangsung, peserta dilarang untuk:
    • Berkomunikasi dengan semua orang (selain dengan tim juri hanya melalui sistem klarifikasi) dalam bentuk apapun dengan media komunikasi apapun;
    • Berkomunikasi dengan siapapun dalam bentuk apapun dan dengan media komunikasi apapun, kecuali dengan proctor melalui zoom dan dengan juri melalui sistem klarifikasi.
    • Melakukan plagiarisme, baik terhadap program peserta lain maupun program yang Anda rujuk, seperti yang tertera pada poin 6;
  9. Peserta yang terindikasi melanggar peraturan yang tertera (termasuk peraturan proctoring) akan didiskualifikasi dari lomba. Keputusan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.